Analisis Kandungan C-Organik dan Nitrogen di Areal Tanaman Lai (Durio kutejensis) di Desa Peridan Kecamatan Sangkulirang Kabupaten Kutai Timur
Abstrak
Lai (Durio kutejensis) adalah buah lokal Kalimantan dari Famili Bombacaceae yang belum dibudidayakan namun memiliki prospek baik. Penelitian ini bertujuan mengetahui kandungan C-Organik dan Nitrogen di areal Tanaman Lai. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2014 - Februari 2015. Pengambilan sampel tanah menggunakan metode Grid Bebas dengan tingkat survei detail dan analisis sampel C-organik tanah diukur dengan metode Walkey and Black sedangkan N-total tanah diukur dengan metode Kjeldhal, Hasil penelitian menunjukkan bahwa status tingkat kesuburan tanah berdasarkan C-Organik adalah sangat rendah, Kandungan C-Organik pada tingkat sangat rendah - tinggi dan N total pada tingkat sangat rendah - rendah.
Download
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional. Pemegang hak cipta adalah penulis sesuai dengan ketentuan yang berlaku.