Karakteristik dan Preferensi Konsumen Beras Organik Di Kabupaten Luwu Timur (Studi Kasus Produsen Beras Organik Luwu Timur)
Abstrak
Ada tiga faktor yang mempengaruhi preferensi, yaitu karakteristik individu, makanan, dan lingkungan.Harga juga berpengaruh dalam pemilihan pangan, namun harga sering dikesampingkan oleh pertimbangan prestice, rasa, dan kemudahan dalam penyiapannya sehingga harga bukanlah faktor utama bagi tingkat menengah keatas dalam hal pemilihan pangan.Sedangkan untuk tingkat menengah kebawah harga merupakan faktor utama dalam hal pemilihan pangan.Selain itu, faktor lingkungan yang mempengaruhi preferensi pangan termasuk musim, lokasi geografis, suku, mobilitas, dan tingkat urbanisasi. Penelitian dilaksanakan pada November 2023 sampai dengan Jenuari 2024 Kabupaten Luwu Timur. Kriteria responden yang dipilih yaitu warga wilayah Kabupaten Luwu Timur dan konsumen beras organik di beberapa daerah di Luwu Timur. Adapun jumlah sampel yang terpilih berjumlah 40 orang konsumen beras organik. Berdasarkan hasil penelitian, rumusan masalah, dan tujuan penelitian, dapat disimpulkan bahwa secara parsial terdapat 3 variabel dari 8 variabel bebas yang memiliki pengaruh terhadap keputusan pembelian beras organik di Kabupaten Luwu Timur , antara lain yaitu Rasa Pulen (X1), Daya Tahan (X3), dan Jarak (X7) . Secara simultan, seluruh variabel bebas (Beras Pulen (X1), Aroma(X2), Daya Tahan (X3), Kemasan (X4), Harga (X5), Residu Kimia (X6), Jarak (X7), Stok Beras (X8) memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian beras organik di Kabupaten Luwu Timur.
Download
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional. Pemegang hak cipta adalah penulis sesuai dengan ketentuan yang berlaku.